Tetap Produktif Dengan 4 Kegiatan Bermanfaat Ini Selama #dirumahaja

Kegiatan Produktif Selama Dirumah aja – Jika biasanya waktu keseharian lebih banyak kita habiskan diluar rumah, mulai dari bekerja, sekolah dan lainnya tetapi berbeda dengan beberapa waktu belakangan ini. Persebaran covid-19 yang terjadi bukan hanya di Indonesia tetapi juga hampir seluruh dunia membuat banyak perubahan dalam menjalani keseharian. Salah satunya pembatasan kegiatan diluar rumah terutama di tempat umum. Hal ini membuat banyak kegiatan mulai dari bekerja, sekolah dan beberapa lainnya dilakukan #dirumahaja.

Tentu, bagi sebagian besar kalian belum terbiasa dengan semua kebiasaan baru ini. Apalagi bagi kamu yang terbiasa memiliki segudang aktivitas selain sekolah atau bekerja. Satu sisi memang ini kesempatan untuk rehat sejenak, waktu rebahan sedikit lebih banyak. Tapi di sisi lainnya pasti ada rasa bosan dan bingung karena banyak waktu luang yang harusnya tidak terbuang begitu saja. Kamu tentu harus tetap produktif selama #dirumahaja bukan? Dan, berikut rekomendasi 5 kegiatan produktif selama dirumah aja yang pastinya bermanfaat yang bisa kamu coba lakukan.

4 KEGIATAN PRODUKTIF SELAMA Dirumah aja

kegiatan produktif selama dirumah aja

1. Mengembangkan Hobi

Kegiatan pertama yang bisa kamu lakukan selama #dirumahaja adalah lebih mengembangkan hobi yang kamu minati. Kamu bisa memanfaatkan waktu luang untuk melakukan hobi yang mungkin cukup jarang kamu lakukan karena padatnya aktivitas sebelumnya. Mulai dari memasak, membuat aneka kue atau roti, desain, painting, fotografi, menjahit dan masih banyak lagi bisa coba kamu maksimalkan diwaktu luang yang ada ini. Siapa tau setelah pandemi berakhir kamu bisa dapat penghasilan tambahan dari hobimu ini, lumayan kan hehe.

2. Membaca Buku

Kapan nih terakhir kali membaca buku? selain buku pelajaran ya. Sudah lama sekali? Sudah punya daftar buku yang mau dibaca tapi sering ketunda karena banyaknya aktivitas? Nah pas banget manfaatkan waktu luang selama #dirumahaja.

Kamu bisa membaca mulai dari buku pengetahuan, novel, komik, atau buku apapun sesuai dengan minat baca ya. Selain tentunya menambah pengetahuan, ternyata membaca buku bisa juga menjadi sarana untuk me-refresh diri loh. Cobain aja deh !!!

3. Olahraga Indoor

Kegiatan produktif selama dirumah aja yang bisa kamu lakukan selanjutnya adalah melakukan olahraga indoor. Ruang yang terbatas tidak jadi alasan untuk malas berolahraga ya teman-teman. Kamu tetap bisa memaksimalkan ruang yang ada untuk melakukan olahraga atau workout. Coba saja cari referensi olahraga indoor yang cocok untuk kamu lakukan.

4. Mengikuti Kelas Kursus Online

Selanjutnya, kamu bisa juga mengisi waktu #dirumahaja dengan mengikuti kelas kursus online. Bisa kursus apa saja yang sesuai dengan minat kebutuhan mu. Kursus bahasa inggris online bisa menjadi alternatif yang sangat bisa kamu pilih. Salah satu kursus bahasa inggris online yang recommended adalah kelas online WE Kampung Inggris. Kelas belajar dilakukan secara virtual dengan metode khas bahasa inggris yang seru dan menyenangkan, KLIK DI SINI untuk informasi selengkapnya. Selain kursus online kamu juga bisa mengikuti seminar online yang banyak dilaksakan selama himbauan #dirumahaja ini berlangsung.

Nah, itulah rekomendasi kegiatan produktif selama dirumah aja yang bisa kamu lakukan. Jangan sampai pandemi ini membuat kamu jadi malas-malasan ya. Jangan lupa tetap jaga kesehatan dan jika terpaksa harus keluar rumah lakukan sesuai dengan protokol kesehatan yang ada ya. Semangat untuk melawan covid-19, bersama kita pasti bisa !!! SEE YA TA TA !!!

Leave a Reply